Penulis : Medry | Editor : Evandry
MALINAU, PIJARMALINAU.COM – Bupati Malinau, Wempi W Mawa, S.E., M.H., menutup secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Pembangunan Perbatasan yang dilaksanakan di Desa Long Nawang, Kabupaten Malinau, pada Kamis (6/6/24).
Dalam penutupan tersebut, Wempi menekankan pentingnya perhatian pemerintah terhadap masyarakat perbatasan agar mendapatkan fasilitas dan layanan yang setara dengan masyarakat perkotaan.
“Kita harus segera mempersiapkan langkah bersama setelah Rakor ini untuk mendapatkan solusi terbaik bagi masyarakat pedalaman di perbatasan Apau Kayan,” ujar Wempi dalam sambutannya. Ia menggarisbawahi bahwa masyarakat perkotaan lebih cepat merasakan dampak pembangunan, seperti akses pelayanan kesehatan, pendidikan, jaringan telekomunikasi, dan transportasi yang memadai.
Bupati Wempi menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan hak-hak masyarakat perbatasan.
“Setelah pelaksanaan Rakor ini selesai, kita (Pemerintah Daerah Malinau) tidak akan pernah berhenti untuk berjuang bersama memperjuangkan hak-hak masyarakat di perbatasan,” ucapnya pada Jumat (7/6/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah narasumber yang diharapkan dapat membantu merumuskan solusi konkret untuk persoalan di daerah perbatasan.
“Saya berharap hasil Rakor Pembangunan Perbatasan ini bisa membawa kemajuan signifikan di perbatasan,” kata Wempi.
Lebih lanjut, Bupati Wempi mengharapkan agar para pengambil kebijakan dapat turun langsung ke perbatasan untuk memahami situasi secara langsung.
“Harapan saya, para pengambil kebijakan bisa turun langsung ke perbatasan sehingga kebijakan yang diambil bisa lebih cepat dan tepat karena sudah mengetahui langsung situasi di lapangan,” imbuhnya.
Bupati Wempi menutup sambutannya dengan harapan bahwa pemerintah dapat terus melanjutkan pembangunan yang menjadi impian masyarakat di daerah perbatasan.
“Harus ada keputusan yang dilakukan. Mudah-mudahan pemerintah bisa terus melanjutkan pembangunan yang menjadi mimpi masyarakat di daerah perbatasan,” ujarnya.
Simak Berita dan Artikel lainnya di Google News.