Di Dukung 18 Partai Politik: Keberhasilan Memimpin Malinau Pada Periode Pertama Membawa Wempi dan Jakaria Menjadi Calon Tunggal!

Calon Tunggal
Wempi dan Jakaria saat melakukan Pendaftaran pada KPU Malinau, 27 Agustus 2024 (Foto : Kule / Pijar Malinau)

Penulis : Medry | Editor : Evandry

MALINAU, PIJARMALINAU.COM – Pasangan calon (Paslon) Wempi W Mawa, SE., MH dan Jakaria, SE., M. Si dipastikan akan melaju sebagai calon tunggal dalam Pilkada Malinau 2024, Pasca Dukungan yang telah Wempi dan Jakaria terima dari 18 partai politik.

Bacaan Lainnya

Dukungan ini mencakup 10 partai politik parlemen dan 8 partai politik non-parlemen.

10 parpol parlemen yang mendukung Wempi dan Jakaria yakni, Partai Demokrat, PDIP, Partai Nasdem, Partai Golkar, Partai Gerindra, PPP, Partai Perindo, PKS, Partai Hanura dan PKB.

Sedangkan 8 parpol non parlemen yakni Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Bulan Bintang (PBB), Partai Buruh, Partai Garuda, Partai Ummat, PKN, PSI dan Gelora.

Sejumlah Ketua Parpol non parlemen Bertemu dan Berdiskusi bersama Bakal Paslon Bupati Malinau, Wempi W Mawa jelang pendaftaran Paslon Wempi-Jakaria, beberapa hari lalu (Dok. Ist)

Keberhasilan kepemimpinan Wempi dan Jakaria selama periode pertama menjadi faktor utama di balik dukungan 18 Partai Politik yang membuat WIRA menjadi calon tunggal di Pilkada Malinau 2024.

Dalam periode kepemimpinan sebelumnya, pasangan Wempi dan Jakaria (WIRA) ini telah menunjukkan pencapaian signifikan yang berdampak positif bagi masyarakat Malinau.

Selain itu, harmonisnya hubungan antara Wempi dan Jakaria selama ini juga turut memperkuat kepercayaan partai-partai politik terhadap WIRA.

Ketua DPD PAN Malinau, Machmud Bali  mengatakan, sejumlah ketua parpol non parlemen sebelumnya telah bertemu Paslon dan sepakat memberikan dukungan kepada Wempi dan Jakaria.

“Dukungan yang kami berikan merupakan pengakuan terhadap keberhasilan kepemimpinan selama periode pertama. Program-program berbasis Sumber Daya Manusia yang dijalankan telah memberikan hasil nyata dan membawa kemajuan bagi daerah. Kami yakin bahwa melanjutkan kepemimpinan Wempi dan Jakaria adalah pilihan terbaik untuk Malinau,” ujar Machmud Bali saat dihubungi pijarmalinau.com via WhatsApp pada Rabu (28/8/2024).

Hal yang sama juga disampaikan Ketua Partai Buruh Malinau, Herlian.

Perbincangan ringan Bakal Calon Bupati, Wempi bersama Parpol nonparlemen menurutnya mencerminkan itikad baik dari Paslon menghargai kedudukan partai-partai di luar parlemen.

“Sudah ada diskusi ringan, pertemuan secara langsung antara kami (Nonparlemen) dengan bakal paslon Bupati dan Wakil Bupati. Intinya kita tetap dukung untuk kinerja 5 tahun ke depan untuk kemajuan daerah,” katanya Dikutip dari Tribunnews.com

Simak Berita dan Artikel lainnya di Google News.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *