Pjs. Bupati Malinau Resmi Membuka Sosialisasi Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula

Malinau – Dalam upaya meningkatkan partisipasi pemilih menjelang Pilkada Serentak 2024, Pjs. Gubernur Kalimantan Utara, Ir. Togap Simangunsong, M.Ap.Sc., melalui Pjs. Bupati Malinau, Pollymaart Sijabat, S.KM., M.AP., secara resmi membuka kegiatan Sosialisasi Pendidikan Politik Kepada Pemilih Pemula. Acara ini berlangsung di Aula SLB Negeri Malinau, Jalan Terminal, Kabupaten Malinau, Selasa (19/11/2024).

Acara yang ditujukan untuk siswa-siswi SMA/SMK sederajat kelas XII ini menjadi bagian dari upaya pemerintah meningkatkan stabilitas politik serta partisipasi masyarakat, khususnya generasi muda, dalam siklus demokrasi lima tahunan.

Dalam sambutannya, Pjs. Bupati Malinau, Pollymaart Sijabat, menegaskan pentingnya edukasi politik bagi pemilih pemula. Menurutnya, Pilkada tidak hanya menjadi ajang untuk memenuhi hak suara, tetapi juga sebagai momen penting untuk membangun kesadaran demokrasi sejak dini.

“Kebanyakan pemilih pemula adalah anak-anak muda, adik-adik kita di SMA/SMK sederajat. Sehingga hal yang perlu dipastikan adalah hak pilih mereka terakomodir dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT),”ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengimbau para pemilih pemula untuk proaktif memastikan nama mereka terdaftar dalam DPT dan menyalurkan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS).

“Kami juga mengimbau penyelenggara pemilu dan pemilih pemula untuk sama-sama memastikan hak pilih mereka terakomodir dengan baik. Partisipasi aktif dalam proses demokrasi ini menjadi hal yang sangat penting,” tambahnya.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman mendalam kepada generasi muda tentang pentingnya peran mereka dalam menentukan masa depan daerah melalui Pilkada. Selain itu, acara ini juga menjadi sarana untuk memastikan kesiapan teknis dan administratif bagi pemilih pemula di Kabupaten Malinau.

Dengan semangat yang dibangun melalui sosialisasi ini, diharapkan tingkat partisipasi pemilih, khususnya generasi muda, akan meningkat pada Pilkada Serentak 2024 mendatang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *